Search

Backstreet Boy Sukses Hibur Fansnya di Indonesia

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Boyband kenamaan asal Orlando, Amerika Serikat, Backstreet Boys sambangi Indonesia dalam konser DNA World.

Tampil di Jiexpo Kemayoran Jakrta Utara pada Sabtu (26/10/2019), Backstreet Boys hibur para fansnya di Indonesia lewat 33 lagu mereka.

Ini menjadi kali pertama Backstreet Boys manggung di Indonesia. Boyband yang beranggotakan Nick Carter, Kevin Richardson, Brian Littrell, AJ McLean dan Howie Dorough mengaku sangat antusias tampil di Indonesia.

"Terima kasih telah bernyanyi bersama," kata Kevin Richardson di atas panggung.

"Ini kali pertama saya tampil di sini. Terima kasih untuk semua cintanya malam ini, terimakasih Jakarta," katanya.

Baca: Ingat Vokalis Ganteng Backstreet Boys Nick Carter? 26 Tahun Setelah Masa Jaya, Simak Hidupnya Kini

Deretan lagu hits mereka seperti As Long As You Love Me, I Want It That Way dan Dont Go Breaking My Heart sukses membuat riuh Jiexpo Kemayoran.

Konser yang berlangsung selama dua jam itu membuat para penonton bernostalgia dengan lagu-lagu Backstreet Boys di era 90an.

Ada 31 lagu ditampil Kevin cs, dengan dua lagu di bagian encore. Sehingga total ada 33 lagu yang dibawakan boyband tersebut dalam konser DNA World Tour.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/32OL397

October 27, 2019 at 07:23AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Backstreet Boy Sukses Hibur Fansnya di Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.