Search

Peneliti LIPI Nilai Masih Perlu Peran Panelis Dalam Debat Pilpres

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Indria Samego menilai peran panelis dalam debat Calon presiden dan wakil Presiden 2019 masih dibutuhkan.

Khususnya dalam memberikan kisi-kisi mengenai persoalan mengenai tema dan menyusun pertanyaan debat.

Sehingga, isu-isu tertentu bisa menjadi bahan yang bisa dikupas dalam debat para kandidat.

"Keberadaan panelis masih tetap diperlukan," kata Indria Samego yang juga anggota Dewan Pakar The Habibie Center ini kepada Tribunnews.com, Rabu (20/2/2019).

Baca: Tiru Aksi Jokowi, Fadli Zon Juga Diam-diam Datangi Nelayan di Tambak Lorok Semarang

Hal tersebut menanggapi permintaan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon yang ingin Komisi Pemilihan Umum (KPU) tidak melibatkan panelis dalam debat.

Dengan demikian, pertanyaan-pertanyaan yang muncul langsung diajukan pasangan calon sendiri.

Menurut dia, pertanyaan yang disiapkan panelis punya peran penting untuk mengarahkan terjadinya pendalaman isu oleh para kandidat dalam debat.

Baca: Jokowi Tagih Hasil Dana Desa Kepada Para Kepala Desa

Hal yang jelas menurut dia, debat kedua Minggu (17/2/2019) lalu sudah cukup baik dan berkualitas dibanding debat perdana.

Hanya saja dia memberikan catatan yang perlu ditingkatkan adalah mencari moderator yang berwibawa dan mengerti persoalan.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2SQ7gTx

February 20, 2019 at 03:41PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Peneliti LIPI Nilai Masih Perlu Peran Panelis Dalam Debat Pilpres"

Post a Comment

Powered by Blogger.