Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNRWS.COM, JAKARTA - Habiburokhman, juru Bicara Direktorat Advokasi Badan Pemenangan Nasional (BPN) 02 Prabowo-Sandiaga, menilai protes yang diajukan pihaknya ke KPU dan Bawaslu terkait debat capres 17 Februari lalu, karena beberapa hal.
Di antaranya, yakni volume suara speaker pembicara, crane kamera, dan jumlah pendukung yang diperbolehkan masuk.
Ia mengatakan demikian dalam acara diskusi membongkar visi misi capres cawapres paslon nomor urut 02 terkait komitmen pada penghormatan, perlindungan, dan penegakan HAM di kantor Komnas HAM, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu (20/2/2019).
"Speaker pembicara kecil. Saya kan ada di barisan kelima atau keenam. Kecil sekali. Yang kedua cover kamera. Karena alat yang belalai kaya panjang itu (crane) adanya di sisi sebelah sana. Kan itu dua kotak dan itu hanya bisa mengcover pendukung Pak Jokowi. Yang ketiga dari segi jumlah. Kok saya merasa jumlah pendukung mereka lebih banyak dari pada kami," terang Habiburokhman.
Baca: Prabowo Kuasai Lahan Ratusan Ribu Hektare, Jokowi: Tidak Ada Masalah
Selain itu, ia juga menilai moderator telah membiarkan Jokowi melakukan serangan ke personal Prabowo.
"Moderator tuh maunya gimana yang ditunjuk KPU? Ko yang dibiarkan salah, pernyataan yang jelas jeas pernyataan ke arah personal. Kita jawab kita protes keras ke KPU bahkan sempat bilang mau boikot lanjutan debat di pendukung kita," kata Habiburokhman.
Menurutnya, hal itu kemudian memuncak ketika menurut pihaknya, Jokowi telah menyerang Prabowo secara personal.
"Sehingga puncaknya ketika terjadi pak jokowi menyampaikan soal pribadi, soal lahan tersebut," kata Habiburokhman.
Menurutnya, saat itu Jokowi sudah melakukan pelanggaran. Ia menangkap kesan dari gestur anggota KPU yang ada di lokasi juga telah melihat hal itu. Namun, tidak ingin diselesaikan di tempat itu dan waktu itu.
"Saya tangkap gesturnya bahwa KPU dan Bawaslu paham bahwa sebenarnya sudah offside yang disampaikan Pak Jokowi. Tapi tidak ingin diselesaikan malam itu," kata Habiburokhman.(*)
https://ift.tt/2V6UdK3
February 21, 2019 at 01:34AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Protes BPN Soal Debat Capres, Habiburokhman Nilai Speaker dan Crane Kamera Juga Jadi Pemicu"
Post a Comment