Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat menghadiri Silaturahmi Jenderal Purnawirawan TNI-Polri di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, calon petahana Jokowi menyampaikan rasa terima kasihnya.
"Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan yang sangat besar kepada Jokowi dan Maruf Amin. Ini adalah dukungan dan semangat kepada kami berdua, agar dapat bekerja lebih lagi," kata Jokowi saat membacakan sambutan, pada Minggu (10/2/2019).
Baca: Luhut : Kami Tahu Persis Apa yang Terjadi di Dalam Pemerintahan Jokowi
Sementara itu, Purnawirawan yang juga menjabat Menko Maritim, Luhut Binsar Pandjaitan, di awal kegiatan menyakinkan para purnawirawan TNI-Polri terkait alasan kuat untuk memilih pasangan capres-cawapres 01.
Ia memaparkan, capaian Pemerintahan Jokowi mulai dari menguatnya ekonomi serta Indonesia di mata dunia internasional, yang dinilai sangat positif.
"Saya tidak pernah berbohong dengan apa yang dicapai oleh Presiden. Ini saya kira sangat penting karena soal pilihan anda nanti mau kemana itu saya serahkan karena itu hak demokrasi," ujar Luhut.
Baca: Alasan Para Purnawirawan TNI-Polri Berikan Dukungan ke Jokowi
"Tapi kita tidak ingin juga ada pililhan yang mengedepankan berita-berita bohong yang sangat tidak baik, tidak mendidik generasi," sambung dia.
Hadir dalam agenda tersebut Menkopolhukam Wiranto, Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko, Mantan Sesmneki Polhukam Letjen TNI Purn. Eko Wiratmoko, Mantan Deputi Kantor Staf Presiden Mayjen TNI Purn. Andogo Wiradi, serta Mantan Kapuspen TNI Laksda TNI Purn. Iskandar Sitompul.
http://bit.ly/2E4l8k6
February 10, 2019 at 09:49PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Purnawirawan TNI-Polri Deklarasi Dukungan, Jokowi Sebut Ini Dukungan Besar"
Post a Comment