Search

Soal Hari Keris Nasional, Sekjen Senapati Nusantara Yakinkan Komitmen Presiden Jokowi

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA -  Paguyuban pelestari tosan aji nusantara mengharapkan Pemerintah agar segera memenuhi permintaan mereka, yakni menetapkan Hari Keris Nasional.

Usulan itu dipacu juga oleh keputusan lembaga internasional, Unesco, yang menyatakan keris sebagai warisan dunia pada 25 Nopember.

Hal itu terungkap dalam rapat kerja agung 2019 Serikat Nasional Pelestari Tosan Aji (Senapati) Nusantara di Yogyakarta, Sabtu (9/2/2019) malam.

Acara itu dihadiri perwakilan pengurus Senapati Nusantara dari seluruh Indonesia. Sekretaris Jenderal Senapati Nusantara, Hasto Kristiyanto, hadir di acara itu.

Sejumlah perwakilan paguyuban anggota menyampaikan secara terbuka keinginan itu.

Menjawab berbagai pertanyaan, Hasto mengaku dirinya terus berkomunikasi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Kementerian Sekretariat Negara soal penetapan Hari Keris Nasional itu.

"Kami yakin ini bisa segera ditetapkan karena kita tahu benar bagaimana perhatian Presiden Jokowi terhadap kebudayaan," kata Hasto.

Dia meyakini Jokowi akan seperti Bung Karno, yang pada 1957 melakukan diplomasi ke AS dan Eropa. Bung Karno membawa para seniman seperti Bagong Kussudiardja, para pesilat, dan tosan aji nasional.

"Jadi kita yakin bahwa perhatian terhadap kebudayaan dari Pak Jokowi pasti besar," imbuhnya.

Senapati Nusantara sendiri sudah mengajukan kajian akademis soal penetapan Hari Keris Nasional yang diusulkan untuk jatuh pada 25 Nopember. Diajukannya kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2BrciLx

February 09, 2019 at 10:30PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Soal Hari Keris Nasional, Sekjen Senapati Nusantara Yakinkan Komitmen Presiden Jokowi"

Post a Comment

Powered by Blogger.