Search

Timnas Indonesia U-22 Disambut Meriah Setibanya di Bandara Soekarno Hatta

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG – Suasana di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Banten, Rabu (27/2/2019) sangat ramai. Pendukung tim nasional Indonesia bernyanyi-nyanyi menyambut Timnas Indonesia U-22 yang tiba dari Kamboja setelah menjuarai Piala AFF U-22 2019.

Puluhan suporter fanatik Indonesia yang hadir di bandara Soekarno-Hatta terus bernyanyi meskipun acara jumpa pers sedang berlangsung.

Mereka tak bisa dihentikan, sekalipun Indra Sjafri, pelatih Timnas Indonesia U-22, menyuruh mereka untuk diam sejenak lantran Menpora Imam Nahrawi sedang berbicara.

Meski dalam kondisi riuhnya sambutan suporter Indoensia, Menpora yang menjadi pembicara pertama terus mengucapkan rasa syukur terhadap raiahan prestasi Timnas Indoensia U-22.

“Terima kasih kepada coach Indra Sjafri serta tim ofisial dan seluruh pemain Timnas U-22 dan para suporter yang saya cintai. Kita bersyukur, sebagai bangsa Indonesia, Alhamdulillah Timnas kita kembali ke tanah air dengan membawa Piala AFF U-22. Tentu kita harus bersyukur dan kita sambut dengan gembira, dan ini saya harapkan bisa memberi semangat baru untuk target selanjutnya di kualfikasi AFC dan SEA Games yang akan datang,” sambut Menpora Imam Nahrawi dalam jumpa pers penyabutan Timnas Indonesia U-22.

“Kita akan terus mendukung agar Timnas kita. Saya menyaksikan langsung, bagaimana daya juang mereka saat bertanding. Karenanya pemerintah mengapresiasi, pemerintah akan memberikan sedikit yang bisa kami berikan,” sambungnya.

Jumpa pers yang berjalan kurang lebih 30 menit ini diakhiri dengan sesi pemberian bonus simbolis dari Kementerian Pemuda dan Olahraga untuk tim nasional U-22 berupa uang sebesar Rp 2,1 miliar.

Seusai acara, para suporter mulai merangsek masuk untuk mendekati pemain. Puluhan anggota kepolisian yang berjejer rapi hingga ke bus menjaga para pemain. Hanya beberapa pemain yang kedapatan berswafoto dengan mereka.

Seperti diketahui, setelah ajang Piala AFF U-22, Skuat Garuda Muda akan kembali ditempa untuk mempersiapkan laga di Kualifikasi Piala Asia U-23 yang akan dihelat pada 22-26 Maret 2019.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2VoOFdY

February 27, 2019 at 10:34PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia U-22 Disambut Meriah Setibanya di Bandara Soekarno Hatta"

Post a Comment

Powered by Blogger.