TRIBUNNEWS.COM - Artis Ruben Onsu mengalami dampak dari banjir yang melanda di Jabodetabek dan sekitarnya.
Dampak tersebut dirasakan Ruben Onsu melalui usaha warung makan miliknya, Ruben Onsu.
Dilansir TribunWow.com dari tayangan YouTube MOP Channel, Ruben Onsu memberikan keterangan soal outletnya, Jumat (3/1/2019).
Walaupun beberapa outletnya tutup sementara, Ruben Onsu tetap memberikan baksos makanan Geprek Bensu.
Hal ini dilakukan Ruben Onsu melihat parahnya banjir yang menerjang Jabodetabek di awal tahun 2020 itu.
"Ya karena memang kondisinya enggak bisa melihat secara langsung, melihatnya potongan foto dan video" ujar Ruben Onsu.
"Yang saya lakukan pertama kali memberikan makanan bagi mereka karena kan soal makanan pasti berkurang, jadi ini yang kita lakukan pertama kali dari Geprek Bensu."
Setelah mendengar adanya bencana banjir tersebut, Ruben Onsu memberikan bantuan berupa makanan 10 ribu nasi tiap hari.
"Yang dikirim tiap harinya lebih dari 10 ribu boks per hari sampai hari Minggu (red 5 Januari2020)," katanya.
"Per harinya sampai sekarang masih 10 ribu boks."
https://ift.tt/37Fh1a9
January 04, 2020 at 07:28AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "30 Outlet Geprek Bensu Terkena Dampak Banjir, Ruben Onsu Tetap Salurkan Bantuan 10 Ribu Boks Perhari"
Post a Comment