Search

KRL Commuter Line Tergenang Air, Rute Tangerang-Duri Belum Bisa Diberangkatkan

TRIBUNNEWS.COM - Hujan tak kunjung reda di beberapa titik wilayah DKI Jakarta.

Beberapa kawasan pun terlihat tergenang air.

Ketinggian air genangan bervariasi dari 20-50 sentimeter.

Tangerang Duri Belum Bisa
Tangkap Layar YouTube KompasTV KRL Tangerang Duri Belum Bisa Dilalui

Genangan tak hanya merendam ruas jalan raya, beberapa titik rel kereta juga tergenang.

Titik KRL Commuterline tujuan Stasiun Maja-Stasiun Tanah Abang  tampak tergenang banjir, Rabu (1/1/2020).

Berdasar informasi yang dibagikan melalui akun Twitter Commuter Line, diketahui ada perubahan tujuan Kereta Api (KA).

Berikut ini beberapa informasi Commuter Line yang Tribunnews akses melalui Twitter Info Commuter Line.

"#InfoLintas KA 2203 (Tangerang-Duri) belum dapat diberangkatkan sehubungan adanya genangan air diantara Rawa Buaya-Batu Ceper dampak dari hujan lebat, saat ini perjalanan KA masih menunggu aman untuk melintas di lokasi," tulis akun Commuter Line.

"#InfoLintas Info lanjut perjalanan KA rute Bogor/Depok-Jatinegara/Angke dan Nambo-Angke perjalanan hanya sampai Stasiun Manggarai," tulis akun Commuter Line.

"#InfoLintas KA D1/10486 (Manggarai-Tambun) perjalanan hanya sampai Stasiun Bekasi dan kembali sbg KA D1/10501 (Bekasi-Manggarai). Utk rute Tambun-Jakarta Kota via Pasar Senen selanjutnya dapat menggunakan KA 1477, posisi KA saat ini di St Cikarang," tulis akun Commuter Line.

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2ZNlNQ8

January 01, 2020 at 09:12AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KRL Commuter Line Tergenang Air, Rute Tangerang-Duri Belum Bisa Diberangkatkan"

Post a Comment

Powered by Blogger.