Search

Kisah Bang Thoyib yang Mau Keluar dari Dalam Got Ditangkap Polisi


TRIBUNNEWS.COM.COM, SOLO - Ricky Muhammad Thoyib (25) tidak bisa mengelak ketika sejumlah polisi mengepungnya, Kamis (23/5/2019) dini hari.

Buruh bangunan itu ditangkap saat menceburkan diri mengambil paket sabu di dalam got di kawasan Jalan Setyaki, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah.

Ketika mendongak, dia melihat di sekeling got sudah berdiri sejumlah aparat tidak berseragam.

Mengabaikan bau comberan yang menyengat, polisi menarik Bang Thoyib dari dalam got.

Barang bukti yang disita berupa paket hemat sabu seharga Rp 300 ribu.

Paket itu dikemas dalam plastik dan dibungkus dalam kemasan sebuah rokok.

Kapolsek Laweyan, Kompol Ari Sumarwono, memastikan Ricky yang biasa dipanggil Bang Thoyib adalah pengguna narkoba.

Dia warga Kampung Kebonan RT 4 RW 1, Kelurahan Sriwedari, Solo.

"Anggota kami sudah lama mengintai dia. Kami dapat kabar kalau akan ada transaksi di lokasi tersebut," kata Kompol Ari di ruang kerjanya.

Polisi masih memburu pengedar sabu yang bertransaksi dengan Bang Thoyib.

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2HyaXWL

May 23, 2019 at 09:53PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kisah Bang Thoyib yang Mau Keluar dari Dalam Got Ditangkap Polisi"

Post a Comment

Powered by Blogger.