TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Orangtua mahasiswa baru perlu juga mengenal tentang dunia kampus, termasuk berbagai unit kegiatan mahasiswa (UKM) di dalamnya agar orangtua mengetahui dengan baik kegiatan perkuliahan anaknya yang sedang studi di kampus.
Seperti dilakukan Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) kampus Margonda. Perguruan tinggi swasta ini mengundang orang tua mahasiswa baru yang telah terdaftar ke kegiatan kegiatan Bincang Kampus Bersama Orang Tua Mahasiswa (BKOT) di Gedung Nusa Mandiri Jl. Margonda Raya No.545, Pondok Cina, Beji, Kota Depok. Sabtu (27/4/2019).
Kepala kampus UBSI Margonda Instianti Elyana menyatakan, BKOT kali ini mengusung tema Sinergitas Kampus Bersama Orang Tua Dalam Mendukung Lulusan yang Unggul di Era Digital, dengan menghadirkan jajaran pimpinan UBSI kampus Margonda seperti Irma Carolina (Kepala Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan UBSI), Yesni Malau (perwakilan bidang kemahasiswaan UBSI), Fintri Indriyanti (Perwakilan BSI Career Center), Lestari Yusuf (Perwakilan BSI Entrepreuneur Center).
Instianti menjelaskan, puluhan orang tua dan wali mahasiswa baru hadir pada acara BKOT. BKOT merupakan salah satu upaya UBSI untuk memperkenalkan kegiatan, program serta Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di UBSI kepada orang tua atau wali mahasiswa UBSI.
Baca: Ada Banjir Cashback untuk Setiap Pembelian Motor Honda di Telkomsel IIMS 2019
“Mahasiswa di UBSI tidak hanya dididik untuk mendapatkan prestasi akademiknya saja, tetapi juga prestasi non akademiknya melalui organisasi mahasiswa yang ada di UBSI kampus Margonda, seperti Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM),” kata Instianti.
Selain untuk mahasiswa aktif, mahasiswa UBSI kampus Margonda yang sudah lulus juga difasilitasi untuk memperoleh pekerjaan melalui BCC UBSI. Sedangkan bagi yang tertarik dengan dunia wirausaha dan mengembangkan bisnisnya UBSI menfasilitasi dengan adanya BEC.
“UBSI Margonda selalu memfasilitasu dan berusaha memberikan upaya terbaiknya untuk seluruh mahasiswa sehingga nantinya dapat menghasilkan lulusan yang unggul terutama di era saat ini,” ungkap Instianti.
Hardiyanto, salah satu orang tua mahasiswa baru di UBSI kampus Margonda menyatakan apresiasinya atas penyelenggaraan kegiatan BKOT.
“Karena tidak semua kampus mengadakannya. Kegiatan ini sangat bermanfaat dan menolong orang tua untuk dapat lebih mengenal kampus UBSI mengenai kegiatan anak-anak kami nantinya selama belajar di kampus UBSI,” ujar Hardiyanto.
http://bit.ly/2LiBiM8
May 01, 2019 at 08:10PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lewat BKOT, Orangtua Mahasiswa Baru Dikenalkan Pada Budaya Kampus"
Post a Comment