Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai meraih satu poin di kandang Barito Putera pada Senin (20/5/2019), Persija Jakarta kembali harus menjalani laga tandang pada lanjutan Liga 1 2019.
Kali ini tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut akan menghadapi PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019).
Jelang laga tersebut, para pemain Persija kembali melakukan persiapan.
Begitu pun dengan sang Bomber, Marko Simic yang mampu menujukkan tajinya dengan mencetak sebiji gol ke gawang Bartio Putera.
“Satu poin kemarin sangat berharga mengingat kami bermain bagus kemarin terutama di babak kedua kami banyak peluang,” ujar Simic.
“Sekarang saat ini saya harus fokus ke laga selanjutnya saya akan atur dengan baik pola makan dan istirahat agar lebih fresh dan bermain lebih bagus sekaligus berusaha untuk mencetak gol dan assist untuk bisa menang,” sambungnya.
Kehadiaran Marko Simic seakan kembali membawa angin segar bagi Persija. Pasalnya, saat Simic menjalani kasus hukum di Australia, Persija terlihat sangat lemah di lini depan.
Silvio Escobar yang didatangkan untuk mengganti peran Simic pun tak bisa berbuat apa-apa. Imbasnya, pemain asal Brasil itu dilepas oleh manajemen Persija.
Hadirnya Simic membuat Ivan Kolev juga kembali menarik Bruno Matos ke posisi aslinya, Gelandang setelah sebelumnya Matos juga ditempatkan sebagai striker.
Kolev pun yakin, kembalinya Simic bisa membuat Persija semakin kuat dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2019 dan Semifinal Piala Indonesia.
http://bit.ly/2JvxO7x
May 21, 2019 at 09:45PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Marko Simic Kembali Targetkan Cetak Gol Saat Persija Hadapi PSIS Semarang"
Post a Comment