TRIBUNNEWS.COM, KEBUMEN - Setelah sempat menghilang digulung ombak saat memancing, jenazah Suparlan warga Desa Argopeni Kecamatan Ayah akhirnya ditemukan, Sabtu (9/3/2019).
Kapolres Kebumen AKBP Robert Pardede melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen AKP Suparno, jenazah ditemukan oleh tim SAR gabungan di perairan sebelah barat Desa Pasir Kecamatan Ayah Kebumen.
"Jenazah ditemukan pagi tadi sekira pukul 05.45 wib. Kondisi jenazah sudah mulai rusak, namun masih bisa dikenali," jelas AKP Suparno melalui keterangan persnya pada Tribunjateng.com.
Baca: Anak Bungsu Bambang Trihatmodjo Menikah Tanpa Ayah, Postingan Mayangsari Ungkap Keberadaan Suaminya
Lanjut AKP Suparno jenazah sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk segera dimakamkan.
Sebelumnya Suparlan tergulung ombak pada hari Rabu (6/3/2019) saat memancing di tengah laut.
Saat menarik tali pancing, tali tambang yang diikatkan pada tubuhnya tiba-tiba putus.
Selanjutnya, korban tercebur ke laut dan sempat menghilang hingga akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
https://ift.tt/2Hsoakh
March 09, 2019 at 10:33PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mayat Pemancing yang Jatuh ke Pantai Argopeni Ditemukan"
Post a Comment