Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo meminta camat se-Indonesia untuk menggelar simulasi pencoblosan Pemilu 2019 di wilayahnya masing-masing.
Hal itu disampaikan Tjahjo Kumolo di depan sekitar 550 camat dalam pembukaan Rakornas Camat 2019 di Hotel Ciputra, Petamburan, Jakarta Barat, Rabu (20/3/2019).
Tjahjo Kumolo mengatakan simulasi akan membuat pemilih siap untuk mencoblos surat suara yang jumlahnya mencapai lima lembar.
Baca: Sebarkan Video Penembakan di Masjid di Selandia Baru, Pria Ini Terancam Hukuman 28 Tahun Penjara
“Terutama untuk mempersiapkan pemilih berusia di atas 50 tahun supaya tak bingung saat buka lima lembar surat suara di TPS (tempat pemungutan suara), paling mudah memang coblos capres, yang bingung saat memilih caleg DPRD, DPR RI hingga DPD RI, apalagi tak ada fotonya,” ungkap Tjahjo.
Menurutnya dengan melakukan simulasi membuat pemilih lebih siap menghadapi Pemilu hingga meningkatkan tingkat partisipasi.
Baca: Penumpang Lion Air Mengaku Kehilangan Uang Rp3,9 Juta di Koper, ‘Saya Bayar Pake Duit Bukan Daun’
Ia juga berharap camat juga membantu penyelenggara Pemilu yaitu KPU RI dan Bawaslu RI sesuai kapasitasnya untuk mensukseskan Pemilu 2019.
Baca: Pria WNA Cari Mangsa di Kota Pontianak, Sasar Gadis Muda & Polos dengan Mahar Puluhan Juta Rupiah
“Yang penting ikut sosialisasikan agar masyarakat menggunakan hak pilihnya pada 17 April 2019, lalu camat juga bisa memonitor distribusi logistik, persiapan pembangunan TPS, dan lain-lain,” katanya.
https://ift.tt/2UL4nQF
March 20, 2019 at 09:37PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mendagri Minta Camat Gelar Simulasi Pencoblosan di Wilayahnya"
Post a Comment