Search

China Umbar Banyak Janji di Belt and Road Forum

TRIBUNNEWS.COM, BEIJING -  Presiden China Xi Jinping telah bersumpah untuk tetap berpegang pada aturan dan standar internasional di saat dirinya mengimbau lebih banyak negara dan lembaga keuangan global untuk bergabung dengan skema perdagangan dan infrastruktur yang dibangun Beijing.

Sejak meluncurkan Belt and Road Initaitive pada enam tahun lalu, Xi Jinping mulai menunjukkan pendekatan yang lebih halus. Termasuk berbagai janji yang ia ucapkan di pekan lalu tentang keberlanjutan utang, perlindungan lingkungan dan pengendalian korupsi.

Dilansir dari South China Morning Post, sejumlah analis menyebut hal ini menunjukkan gelagat Beijing yang sedang mencoba untuk memperluas kebijakannya dengan memperhatikan pandangan dari dunia internasional.

Sejumlah pengamat menilai pendekatan yang berbeda ini ditujukan untuk menghadapi kritik yang dikeluarkan berbagai negara semisal Amerika Serikat, India, Jepang, dan negara-negara besar Eropa seperti Jerman dan Prancis.

Para pemimpin negara tersebut telah menghindari pertemuan puncak terkait kebijakan yang diusung China pada pekan lalu karena adanya kekhawatiran bahwa Beijing sering mengabaikan peraturan global.

Ada pula kekhawatiran bahwa proyek infrastruktur China merupakan skema untuk memperluas pengaruh Tiongkok di berbagai negara.

Baca: Ini Kriteria Kawasan yang Layak Jadi Ibu Kota Negara Pengganti Jakarta Versi Pemerintah

Saat berbicara kepada hampir 40 pemimpin dari negara Asia, Eropa, Afrika dan Amerika Latin pada hari terakhir forum yang digelar pada hari Sabtu, Xi berjanji bahwa berdasarkan prinsip kontribusi dan manfaat bersama, inisiatif tersebut akan dilaksanakan sesuai dengan aturan yang diterima secara internasional. 

Baca: Aksesoris Mitsubishi Xpander Paling Dicari Pengunjung di Lapak Otoproject

Bahkan China telah mengambil langkah yang tidak biasa dalam mengatasi meningkatnya skeptisisme dan kritik atas rencana ambisius mereka dengan bersumpah untuk mencegah risiko utang, mempromosikan pertumbuhan yang memperhatikan lingkungan dan membuat proyek besar dengan lebih transparan dan inklusif.

Pernyataan bersama dalam forum yang menekankan keberlanjutan finansial, pengendalian polusi, dan kerja sama anti korupsi tersebut ditandatangani oleh Xi dan 37 kepala negara.

Empat belas negara  termasuk Singapura, Thailand, Portugal, Austria, Djibouti dan Mesir menjadi penandatangan baru untuk inisiatif ini.

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2PCpsLj

April 29, 2019 at 07:20PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "China Umbar Banyak Janji di Belt and Road Forum"

Post a Comment

Powered by Blogger.