Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Badan Komunikasi Gerindra, Andre Rosiade mengatakan PAN saat ini masih solid berada dalam Koalisi Adil dan Makmur.
Pernyataan Andre Rosiade tersebut merespon klaim Wakil Ketua TKN Jokowi-Maruf, Abdul Kadir Karding terkait komunikasi dari PAN kepada Jokowi.
Baca: BPN Sebut Sapaan Siap Presiden dan Hormat ke Jokowi Lecehkan Prabowo, TKN: Jangan Baper!
Karding mengaku mendengar ada permintaan dari PAN kepada Jokowi untuk mendapatkan kursi pimpinan MPR.
"Kami masih solid, dan kami yakin ke depan terus solid," kata Andre Rosiade saat dihubungi, Selasa, (30/4/2019).
Apalagi menurut Andre Rosiade, Sekjen PAN Eddy Soeparno dan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais telah menegaskan tetap berada pada koalisi Adil dan Makmur.
"Bahkan Jumat kemarin, kami masih bersama-sama merayakan milad Amien Rais," katanya.
Baca: Heboh Warga Tolak Copot Baliho Raksasa Klaim Kemenangan Prabowo, Begini Kata Bawaslu
Andre mengaku belum bisa mempercayai pernyataan adanya Komunikasi dari PAN kepada Jokowi karena hanya keluar dari mulut Wakil Ketua TKN, Abdul Kadir Karding.
Ia baru percaya adanya komunikasi bila diucapkan oleh pelaku komunikasi atau lobi tersebut.
"Kecuali kalau komunikasi itu keluar dari Pak Zulkifli dan Pak Jokowi," pungkasnya.
http://bit.ly/2J1Z2kY
April 30, 2019 at 05:48PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Diisukan Minta Jatah Pimpinan MPR, Gerindra Sebut PAN Masih Solid"
Post a Comment